Skip to content

Objek Wisata Keluarga di Bali Paling Ramai Dikunjungi

    Objek Wisata Keluarga di Bali – Berwisata ke Bali menjadi salah satu hal yang menyenangkan dan menjadi impian setiap orang. Apalagi di Bali terdapat banyak sekali destinasi wisata yang bisa dikunjungi. Selain bisa mengunjungi Bali secara mandiri, kamu juga bisa mengajak keluargamu. Karena wisata keluarga di Bali pun nggak kalah banyaknya. Dengan mengajak keluarga untuk bertamasya ke Bali tentunya liburanmu pun makin berkesan.

    Objek Wisata Keluarga di Bali Paling Ramai Dikunjungi

    Ada beberapa rekomendasi objek wisata keluarga di Bali yang bisa kamu kunjungi. Mulai dari mengenalkan hewan kepada si kecil, theme park, hingga bermain dan belajar dengan cara yang menyenangkan lagi istimewa. Nah, penasaran ada apa aja? Berikut rekomendasi objek wisata keluarga di Bali.

    1. Waterbom Bali : Tempatnya Seru-seruan Bermain Air

    Siapa yang nggak suka main air? Yang muda sampai yang dewasa, dari yang miskin sampai si kaya pasti suka nih kalau main ke sini, Waterboom Bali. Ada belasan slide yang lumayan ekstrim dan menantang untuk dinaiki bersama si kecil. 

    Jangan risau masalah keamanan, karena selain ada pool guard semua ride dibuat seaman dan senyaman mungkin untuk digunakan sebagai wahana permainan air.

    1. Bali Safari & Marine Park : Melihat Afrika di Bali

    Kali ini, untuk menikmati sensasi melihat binatang seperti tengah bersafari di Afrika ada Bali Safari & Marine Park. Seperti namanya, gambaran di sini kamu dan keluargamu akan diajak berkeliling dengan mobil bak terbuka yang berpelindung untuk melihat-lihat koleksi hewan yang ada.

    See also  Mengapa Sewa Hiace Di Bali Untuk Berwisata?

    Bagi putramu akan menjadi pengalaman seru dan tak terlupakan karena mereka bisa melihat langsung hewan-hewan eksotis khas Indonesia maupun beberapa hewan negara lain. Namun, apabila kamu ingin memberikan sebuah pengalaman yang lebih seru dan menantang. Cobalah untuk mengajak keluargamu untuk mengikuti Bali Safari Night, safari di malam hari.

    Di sana juga ada resort Mata River Safari Lodge bagi kamu yang ingin menginap. Akomodasi istimewa ini akan membawamu dan keluarga lebih dekat lagi dengan hewan-hewan yang ada di sana. Coba kamu bayangkan saat membuka gorden jendela ada hewan di depan jendela, bagaimana rasa dan sensasinya?

    1. Devdan Show : Tempat Pertunjukan yang Mengagumkan

    Sebenarnya, untuk membuat seorang anak tertarik dan kagum akan sebuah drama pertunjukan adalah hal sulit. Namun, kamu perlu mencoba Devdan Show yang bisa membuat mereka terpesona. Kemungkinan lainnya yang bisa mereka dapatkan adalah pengetahuan baru mengenai budaya dan adat istiadat di Indonesia saat menonton sebuah pertunjukan ini.

    Ditemani tata lampu warna yang memukau dan suara yang mumpuni, Devdan Show menawarkan sebuah pertunjukan tari kontemporer dan pertunjukan kostum memukau mata. Untuk menambah keseruan juga ditampilkan atraksi akrobatik selama 90 menit.

    1. New Kuta Green Park Pecatu : Waktunya Berselancar di Kolam Bergelombang

    Opsi lain untuk tempat bermain air adalah di New Kuta Green Park Pecatu. Nuansa yang ada di sini pun nggak kalah asyik dari Waterbom Bali. Pilihan slide dan ride yang ada pun beragam. Ada arena paintball juga loh di sini!

    Keistimewaan dari objek wisata keluarga di Bali ini adalah wave pool yang dimilikinya. Siapa tahu kamu bisa berselancar di sini jika kondisinya memungkinkan. Namun jika kamu takut akan keamanannya, mengapung dan menikmati ombak buatannya pun sudah bisa menyenangkan kok!

    See also  Pilihan Mobil Wisata Terbaik untuk Rombongan di Bali

    Dari lima rekomendasi objek wisata keluarga di Bali di atas, adakah salah satunya sudah pernah dikunjungi? Atau malah belum? Kamu wjaib banget untuk mengunjunginya. Namun, ke sananya naik apa ya kalau membawa rombongan?

    Pilihan Mobil Wisata Terbaik untuk Rombongan di Bali

    Pasrahkan saja urusan kendaraan untuk rombongan atau bermuatan banyak ke Merta Hiace Bali. Di sini, kamu bisa menyewa Hiace atau Elf yang bisa membawamu ke tempat-tempat di atas bersama keluarga atau rombonganmu. Keamanan dan kenyamanan tak perlu diragukan, sudah menjadi jaminan. Yuk segera intip armada yang dimiliki mertahiacebali.com untuk menemani liburanmu bersama keluarga besar.

    Merta Hiace Bali

    Email :  info@mertahiacebali.com
    Phone : 085333897497

    Whatsapp ; 085333897497
    Office : Jalan Giri Puspa Lestari Blok D4 Jimbaran Kuta Bali

    Need Help?